(dok. Google)
Uzone.id -- Bagi pengguna Android, pasti hafal setiap tahun Google tak cuma memberi nama Androidnya dengan nama makanan manis, tapi juga desain robot Android yang memegang makanan tersebut. Tahun ini kita harus siap menyambut logo baru Android, tanpa embel-embel makanan.
Seperti yang sudah diumumkan Google, raksasa teknologi ini ‘pensiun’ memberi nama OS Android dengan nama dessert alias makanan pencuci mulut. Android 9.0 Pie adalah OS terakhir Android yang pakai nama dessert.
Penerusnya, Android Q hanya akan diberi nama Android 10. Namun, Google juga memberikan kejutan berupa logo baru.
Seperti yang dikatakan Sameer Samat selaku VP of Product Management Android, logo baru ini diklaim akan lebih menonjolkan kesan modern dan tampilan yang mudah diterima oleh semua orang.
Baca juga: 5 Fitur Menarik yang Akan Muncul di Android Q
“Brand Android telah berevolusi seiring berjalannya waktu. Kilas balik pada tahun 2014, kami memperbarui logo dan warna brand. Dan tahun ini, kami akan memperkenalkan tampilan yang lebih modern,” tulisnya di dalam blog perusahaan.
Logo yang dipamerkannya itu memang memiliki font yang berbeda. Agak lebih membulat di bagian tepian huruf, mungkin sebagai bentuk filosofi fleksibel dan universal. Pun begitu dengan warna robot Android menggemaskan -- tadinya hijau, kini ada perpaduan warna biru. Kurang lebih, robot itu berwarna toska.
“Desain logo ini menyajikan inspirasi dari ikon populer non-manusia, yaitu robot Android. Robot ini milik semua orang di komunitas, dan telah menjadi simbol keseruan Android. Robot ini sekarang memiliki tempat spesial di logo kami ini,” tulis Sameer.
Baca juga: Transformasi Nama OS Android
Sameer melanjutkan, “kami juga mengubah tulisan logo ‘Android’ dari warna hijau menjadi hitam. Perubahan kecil sih memang, tapi kami menyadari warna hijau itu sulit dibaca, khususnya bagi orang-orang yang punya gangguan penglihatan. Jadi beginilah, kombinasi warna baru yang bisa meningkatkan kontras.”
Sameer mengatakan, Android 10 akan langsung menggunakan logo baru ini dan siap dirilis untuk publik dalam beberapa pekan ke depan.
Apa Reaksi Anda ?
https://uzone.id/google-ganti-logo-android-i-bye-bye-dessert-i-
2019-08-26 15:37:40Z
52781768325626
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Google Ganti Logo Android, Bye Bye Dessert! - Uzone"
Post a Comment