Search

Mengintip BOCORAN ColorOS7, Sistem Operasi Terbaru OPPO Reno2 F - Warta Kota

Perusahaan ponsel pintar OPPO memberikan sedikit bocoran terkait sistem ColorOS 7 yang akan disematkan pada perangkat-perangkat terbarunya seperti OPPO Reno2 F yang baru saja dirilis beberapa waktu lalu.

"ColorOS 7 akan membawa perubahan besar, terutama, pada sisi tampilan yang lebih modern, simpel dan ramah pengguna sehingga lebih mudah dioperasikan," kata PR Manager OPPO Indonesia, Aryo Meidianto melalui keterangan tertulis di Jakarta, Kamis (10/10/2019).

Antarmuka terbaru OPPO ini hadir dengan basis Android 10, dan memiliki beberapa perubahan dari sistem antarmuka sebelumnya, ColorOS 6.

Pada ColorOS 7, OPPO mulai mengintegrasikan huruf OPPO sans menjadi huruf utama yang digunakan. Selain itu, OPPO memposisikan kembali sinyal operator seluler dan wifi.

Kini, lambang kedua jaringan tersebut terletak di sebelah kanan sebelum indikator baterai.

 VIDEO POLITISI PDI Perjuangan Bentak-bentak dan Sebut Guru Besar UI Sesat, Dikecam Sejumlah Pihak

 Profesor UI Blak-blakan: Partai Pendukung Omong Kosong, Mana yang Bantu Jokowi?

 Detik-detik Perdebatan Arteria Dahlan dengan Emil Salim, Sempat Bikin Emil Salim Ikut Membentak

 TERUNGKAP Kim Jong Un Punya Syarat bagi Selir yang Melayaninya, Salah Satunya Incar Gadis Perawan

Fitur smart sidebar pun diperbarui, fitur yang membantu pengguna mempermudah akses aplikasi favorit ini kini memiliki tampilan memanjang dengan akses yang dipermudah.

Cukup menggulirkan ke atas dan bawah untuk melihat aplikasi lainnya.

Berbeda dari versi sebelumnya, smart sidebar pada ColorOS 7 dapat memungkinkan pengguna untuk menjalankan fitur aplikasi yang dapat berjalan di atas aplikasi lain (multitasking).

Dengan basis Android 10, sistem operasi antarmuka terbaru OPPO ini memungkinkannya untuk mendukung fitur mode gelap (dark mode).

 Ashanty Divonis Sakit Autoimun, Kenali Gejala dan Cara Pengobatannya

Let's block ads! (Why?)


https://wartakota.tribunnews.com/2019/10/10/mengintip-bocoran-coloros7-sistem-operasi-terbaru-oppo-reno2-f

2019-10-10 07:17:49Z
52781839517062

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Mengintip BOCORAN ColorOS7, Sistem Operasi Terbaru OPPO Reno2 F - Warta Kota"

Post a Comment

Powered by Blogger.