Search

Cerita Para Jurnalis Foto Mengulik Keindahan Jepang Berbekal OPPO Reno 10x Zoom - KOMPAS.com

Apa yang terlintas di benak Anda ketika menyebut jurnalis foto? Tentunya Anda langsung membayangkan seseorang dengan peralatan foto lengkap, mulai dari kamera DSLR yang disandangkan di bahu, hingga tas besar berisi beragam jenis lensa.

Namun, penampilan tersebut tidak melekat pada jurnalis foto yang juga adalah Editor in Chief National Geographic Indonesia Didi Kaspi Kasim, fotografer National Geographic Indonesia Tito Rikardo, dan Unggul Santosa, travel photographer profesional saat menjelajah ke Jepang dalam rangka pembuatan Japan Mobile Photo Journal.

Mereka hanya berbekal smartphone OPPO Reno 10x Zoom untuk merangkai cerita dalam jurnal foto tersebut. Semua foto dijepret dengan kamera mumpuni dari smartphone flagship keluaran terbaru dari OPPO tersebut.

Sabtu, (17/8/2019) lalu mereka bertiga hadir untuk menceritakan pengalamannya dalam sebuah talkshow bertajuk “Zoom Through Creativity” yang diselenggarakan di Ocha Bella Restaurant, Menteng, Jakarta Pusat.

Turut hadir dalam kesempatan tersebut, Public Relations Manager OPPO Indonesia Aryo Medianto dan Managing Editor National Geographic Indonesia Mahandis Yoanata Thamrin sebagai moderator. Tidak hanya berbagi pengalaman, dalam talkshow ini para pembicara sekaligus berdiskusi seputar fotografi mobile yang kini semakin menarik minat pecinta fotografi.

- -

Sebagai informasi Japan Mobile Photo Journal adalah kolaborasi antara OPPO Indonesia dengan National Geographic Indonesia. Jurnal foto ini bercerita mengenai sudut-sudut unik Jepang di mana tradisi berdampingan harmonis dengan modernisasi dan kreativitas penduduknya.

“Kolaborasi dengan National Geographic Indonesia ini merupakan salah satu kolaborasi unik kami. Dengan OPPO Reno kami ingin menginspirasi teman-teman bahwa smartphone dapat menjadi sebuah device yang bisa diandalkan merekam semua momen, bukan hanya foto-foto cantik saja,” ujar Aryo Medianto.

Aryo juga mengatakan OPPO Reno merupakan smartphone flagship yang memang diciptakan untuk siapa saja yang selalu ingin menelurkan karya-karya kreatif. Ini karena kata Reno sendiri merupakan potongan dari “creativity” dan “innovation”.

OPPO Reno 10x Zoom memiliki tiga kamera utama yang terdiri dari lensa utama 48 MP dan f/1.7, lensa ultrawide 8 MP dan f/2.2, lalu lensa periscope 13 MP dan f/3.0 dengan kemampuan 10 kali hybrid zoom serta Pivot Rising Camera sebagai kamera depannya.

Performanya didukung oleh RAM 8 GB dan memori internal 256 GB. Selain itu OPPO Reno 10x Zoom juga memiliki kapasitas baterai 4.065 mAh dan teknologi pengisian daya cepat VOOC 3.0.

Untuk membuat jurnal foto ini Didi Kaspi Kasim, Tito Rikardo, dan Unggul Santosa menjelajah beberapa destinasi yang tidak biasa. Beberapa di antaranya Red Brick Warehouse di kota pelabuhan Yokohama, Miraikan Science Museum, Echigo-Tsumari Artfield di Niigata, dan tentunya Tokyo Sky Tree serta Shibuya Crossing.

Pengalaman menarik diceritakan Didi ketika ia memotret kesibukan di Shibuya Crossing. Untuk mendapatkan angle foto terbaik ia harus memotret dari sebuah kafe yang lokasinya di lantai 4 salah satu gedung, atau naik ke lantai 8 gedung tersebut. Ia pun mencoba fitur 10x Hybrid Zoom meski awalnya ia tidak yakin bahwa dapat menghasilkan foto yang baik tanpa bantuan lensa tele.

“Ini bukan zoom yang artifisial, bukan digital made, artinya dengan zoom fisik, hybrid. Dia bisa mendekati objek sampai 160 milimeter. Artinya sama dengan dengan lensa 16/160 mm,” ujarnya.

- -

Dengan fitur tersebut, Didi juga bisa menangkap ekspresi-ekspresi orang yang berlalu-lalang di Shibuya Crossing dengan sangat jelas pada saat mengambil foto dengan wide angle. “Jadi dalam satu smartphone yang saya pegang ini kebetulan saya jadi punya kemewahan angle,” tambahnya.

Keunggulan fitur Ultra Night Mode 2.0 OPPO Reno 10x Zoom pun ia rasakan pada saat memotret di Light Tunnel Echigo-Tsumari dan suasana malam Tokyo.

Cerita Didi tersebut diamini oleh Tito Rikardo. Ia pun merasakan pengalaman yang sama saat mencoba fitur 10x Hybrid Zoom. “Saya cukup amaze, waktu di Tokyo Sky Tree saya coba zoom, kemudian saya lihat kualitasnya secara detail ternyata sangat bagus. Buat sebuah smartphone saya rasa ini sebuah fenomena,” katanya.

Menurut Tito yang secara spesial berfokus pada genre street photography dan human interest, OPPO Reno 10x Zoom juga mempermudahnya dalam mengabadikan objek foto yang memerlukan momentum dan spontanitas. Misalnya saja ketika ia mencoba memotret refleksi orang berlalu-lalang pada genangan air di jalan.

“Dalam street photography ini kita harus reaksi cepat. Kalau pakai kamera besar, kita keluarin kameranya saja sudah makan waktu. Dengan smartphone tinggal point and shot,” ujarnya.

Sementara Unggul Santosa mengomentari keandalan OPPO Reno 10x Zoom sebagai rekan perjalanan. Selain fitur-fitur fotografinya, durabilitas smartphone ini pun dapat diandalkan.

“OPPO Reno 10x Zoom ini paket lengkap untuk travelling. Kami 12 jam travelling baterai masih sisa 25-30 persen, performanya sangat baik, fiturnya dari 10x Hybrid Zoom sampai Ultra Night Mode 2.0 memudahkan sekali untuk traveller memotret. Fitur videonya pun baik sehingga cocok untuk vlogging,” katanya.

- -

Kehadiran smartphone dengan fitur fotografi yang semakin mumpuni seperti OPPO Reno 10x Zoom juga membuat fotografi mobile sangat memungkinkan untuk melengkapi teknologi yang sudah ada dalam jurnalisme foto. Menurut Didi Kaspi Kasim, fotografi mobile juga membantu menyederhanakan kerja jurnalis foto. Misalnya saja dalam pendekatan kepada objek foto dan proses pasca produksi.

“Kita bisa begitu dekat dengan sekitar, tidak ada barrier. Di beberapa daerah atau kesempatan jika kita menggunakan kamera besar kadang orang-orang merasa risih. Kita juga jadi bisa berbagi cerita kapan saja dan di mana saja,” katanya.

Talkshow diakhiri dengan pameran foto-foto karya Didi Kaspi Kasim, Tito Rikardo, dan Unggul Santosa yang dimuat dalam Japan Mobile Photo Journalism. Selain itu juga kompetisi foto dan Instagram Story yang bisa diikuti oleh undangan yang hadir.

Klik di sini jika ingin melihat semua foto-foto dalam Japan Mobile Photo Journal yang dipotret menggunakan OPPO Reno 10x Zoom.

Let's block ads! (Why?)


https://biz.kompas.com/read/2019/08/19/142311228/cerita-para-jurnalis-foto-mengulik-keindahan-jepang-berbekal-oppo-reno-10x-zoom

2019-08-19 07:23:00Z
52781761064285

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Cerita Para Jurnalis Foto Mengulik Keindahan Jepang Berbekal OPPO Reno 10x Zoom - KOMPAS.com"

Post a Comment

Powered by Blogger.